AION Klaim Raup 1.118 SPK Pada Debutnya Di GIIAS 2024

Dymas Okta
31 Jul 2024 15:09
AION Klaim Raup 1.118 SPK Pada Debutnya Di GIIAS 2024

CVT Indonesia – AION, salah satu brand terbaru dari Tiongkok yang masuk ke pasar Indonesia ternyata mendapatkan kesuksesan besar pada debutnya di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Melalui siaran resmi yang kami terima, AION mengklaim boothnya di GIIAS 2024 mendapatkan total lebih dari 25.000 orang pengunjung. Namun yang lebih luar biasa adalah, AION berhasil meraup total 1.118 SPK sepanjang GIIAS 2024 yang berlangsung 18-28 Juli 2024 di ICE BSD.

Pengunjung menunjukkan minat besar dalam menjelajahi berbagai kendaraan listrik AION, seperti AION Y Plus, HYPTEC HT, AION ES dan HYPTEC SSR. Mereka berkesempatan untuk mendapatkan informasi terkait produk serta mencoba secara langsung inovasi terbaru dari AION.

“Sebagai merek yang baru hadir di Indonesia, sambutan hangat yang kami terima selama GIIAS 2024 sangat berarti.” ungkap Metta Yunita, Head of Marketing AION Indonesia.

Metta optimis dengan antusiasme pengunjung yang luar biasa, AION akan menjadi pilihan utama bagi konsumen yang menginginkan kendaraan listrik berkualitas tinggi.

BACA JUGA: Mulai Bangkit, KIA Catatkan 571 SPK Di GIIAS 2024

Sepanjang perhelatan GIIAS 2024, AION Indonesia menggelar berbagai kegiatan menarik, sekaligus mengadakan peluncuran produk terbarunya: HYPTEC HT dan AION ES yang menjadi magnet perhatian para pengunjung.

Selain itu, untuk memberikan product knowledge serta informasi mendalam tentang teknologi AION kepada publik, AION Indonesia mengadakan rangkaian sesi talk show bersama para ahli yang membahas teknologi dan keunggulan HYPTEC HT, AION ES, dan inovasi teknologi AION yang mengedepankan pure electric exclusive platform.

Andry Ciu, CEO Aion Indonesia yakin terhadap masa depan AION dengan berkaca pada dukungan luar biasa yang diberikan Masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk menghadirkan kendaraan listrik yang tidak hanya memenuhi tetapi melampaui ekspektasi konsumen. AION akan terus berinovasi dalam menyediakan solusi berkendara cerdas yang efisien, ramah lingkungan, dan memimpin industri ini dengan teknologi terdepan.” Pungkas Andry.

BACA SELANJUTNYA: Fokus Mobil Listrik, Wuling Bukukan 2.301 SPK Di GIIAS 2024

Cari Mobil Berdasarkan Merk

AION
Audi
BAIC
BMW
BYD
Chery
Citroën
DFSK
Daihatsu
Ford
Haval
Honda
Hyundai
KIA
Lexus
MG
Mazda
Mercedes Benz
Mini
Mitsubishi
NETA
Nissan
Peugeot
Porsche
Renault
Subaru
Suzuki
Tank
Toyota
Vinfast
Volkswagen
Volvo
Wuling

Cari Mobil Berdasarkan Bodi

City Car
Convertible
Coupe
Double Cabin
Green Car
Hatchback
MPV
Pick Up/Commercial Vehicle
SUV
Sedan
Sports Car
Station Wagon