CVT Indonesia – Hyundai Motor Company telah resmi meluncurkan Hyundai Ioniq 5 N. Bahkan tidak tanggung-tanggung, peluncurannya dilakukan di Goodwood Festival of Speed, Inggris.
IONIQ 5 N memadukan platform Electric Global Module Platform (E-GMP) dengan teknologi motorsport Hyundai N. Model ini juga memanfaatkan kepiawaian ‘Rolling Labs’ Hyundai N untuk memaksimalkan kemampuan IONIQ 5 N sebagai mobil EV high-performance. Tak ketinggalan, model ini memenuhi tiga pilar performa Hyundai N: ‘Corner Rascal’, ‘Racetrack Capability’, dan ‘Everyday Sportscar
Hyundai Ioniq 5 N masih menggunakan platform e-GMP reguler seperti di Ioniq 5 versi biasa. Lantas apa saja yang diubah untuk mengakomodir tenaga buasnya?
Kemampuan Corner Rascal IONIQ 5 N dimulai dari peningkatan struktur body-in-white (BIW) dengan tamba han 42 welding point dan tambahan perekat hingga 2,1 meter. Motor penggerak dan baterai IONIQ 5 N diperkuat sementara subframe depan dan belakang juga ditinggikan untuk mengokohkan sisi mobil.
Integrated drive axles (IDA) yang dipasang di bagian depan dan belakang mobil serta diperkuat untuk menahan torsi motor elektrik dan dengan roda aluminium 21 inci, mengurangi unsprung mass.
Untuk meningkatkan respons dan umpan balik kemudi, batang setir IONIQ 5 N diperkokoh. Selain itu, kendaraan ini menampilkan sistem N R-MDPS (Rack-Mounted Motor-Driven Power Steering) khusus dengan rasio setir lebih tinggi dan umpan balik torsi yang ditingkatkan.
BACA JUGA: Chery Omoda 5 Mejeng DI GPFE 2023 Yogyakarta
N Pedal dikembangkan sebagai solusi masalah bobot dan ukuran EV. Peranti lunak cerdas di IONIQ 5 N ini dirancang untuk memb erikan turn-in instan dan meningkatkan sensitivitas throttle.
Berbasis teknologi serupa di sistem regenerative braking i-Pedal, N Pedal memprioritaskan cornering cepat dan bertenaga daripada efisiensi daya. Gaya de selerasi menciptakan transfer beban agresif untuk corner entry yang lebih tajam.
Electronic limited slip differential (E-LSD) di as roda belakang meningkatkan performa dan kendali cornering. Sensor roda tambahan serta peningkatan kapasitas peredaman dengan ukuran peredam yang lebih luas menambah performa suspensi yang dikendalikan secara elektronik.
Berbicara soal dapur pacu, Ioniq 5 N menggunakan dual motor elektrik yang dipadukan dengan baterai 84 kWh dengan inverter two-stage yang mampu menghasilkan tenaga 641 Hp dengan torsi 740 Nm.
Figur tenaga tersebut mampu mebuat mobil ini melesat 0-100 km/h hanya dalam 3.4 detik. Ditambah dengan N Grin Boost meningkatkan akselerasi dengan 10 detik tambahan daya dan N Launch Control menyediakan daya tarik tiga tingkat untuk starter tercepat sehingga pengemudi bisa memacu IONIQ 5 N layaknya mobil balap profesional.
Sistem manajemen termal mutakhir ditambah area pendinginan yang lebih luas memperbaiki motor oil cooler dan battery chiller Ioniq 5 N. Radiator independen pada baterai dan motor memaksimalkan ketahanan Ioniq 5 N terhadap penurunan performa sebelum maupun sesudah berpacu di lintasan balap yang intens.
IONIQ 5 N juga mengandalkan rem yang di-tuning Hyundai N, sistem pengereman paling andal Hyundai. Sistem ini berupa cakram depan berdiameter 400 mm dengan monobloc caliper empat piston dan cakram belakang 360 mm.
Menjawab tantangan pengereman di Nürburgring Nordschleife, Jerman, para ahli Hyundai N merancang N Brake Regen, sistem region braking spesifikasi Hyundai N dikembangkan khusus IONIQ 5 N. Sistem ini menawarkan gaya deselerasi maksimal 0,6 G yang terbaik di kelasnya dan terus aktif dengan aktivasi ABS dengan daya maksimal 0,2 G.
Sebagai everyday sportscar, IONIQ 5 N memberikan pengalaman berkendara yang memacu adrenalin melalui N e-shift dan N Active Sound +. N e-shift memberikan sensasi kendali atas daya dan perpindahan gigi, sementara N Active Sound + tidak hanya menghasilkan suara EV yang futuristik, melainkan juga deru knalpot dan mesin serupa ICE untuk pengalaman terbaik di belakang kemudi.
Berpadu dengan N e-shift, N Active Sound + meningkatkan pengalaman berkendara EV dengan menciptakan pengalaman sensorik yang menarik untuk para pengemudi. Fitur ini memadukan sistem 10-speaker yang menawarkan tiga tema suara khas. Suara “Ignition” menirukan suara mesin 2.0T Hyundai N.
Eksterior IONIQ 5 N memiliki berbagai elemen desain sarat performa, seperti bagian-bagian trim hitam yang kontras dan spoiler belakang berjenis sayap yang menekankan aspek sporty dan memaksimalkan potensi berkendara di lintasan balap.
Pembeda lainnya dari model IONIQ 5 standar adalah perubahan proporsinya. IONIQ 5 N lebih rendah 20 mm, lebih lebar 50 mm di bagian bawah untuk jarak roda yang lebih lebar, serta lebih panjang 80 mm karena diffuser yang lebih menonjol.
BACA SELANJUTNYA:
BACA SELANJUTNYA: Begini Spesifikasi BMW M3 CS Yang Hanya Tersedia 15 Unit