CVT Indonesia – Mazda dipastikan akan meluncurkan SUV terbarunya yaitu CX-70 pada akhir Januari ini, tepatnya 30 Januari 2024. Awalnya CX-70 direncanakan meluncur pada 2023, namun mengalami penundaan.
Hal ini di konfirmasi dari website resmi Mazda Kanada yang sudah memberikan halaman hitung mundur peluncuran Mazda CX-70.
Belum ada konfirmasi mengenai spesifikasi dan fitur apa saja yang akan melengkapi mobil ini, namun mensitat dari Caranddriver, Mazda CX-70 menggunakan platform baru, plug-in hybrid (PHEV) dengan mesin 6 silinder segaris ditambah baterai 48 volt.
Menurut bocoran tersebut, CX-70 memang lah versi dua baris dari CX-90. Selain menggunakan mesin yang sama, diperkirakan akan banyak kesamaan dari sisi lainnya.
Lebih detil lagi, mesin yang digunakan kemungkinan ada dua pilihan yaitu 3.300 cc turbo Hybrid yang akan memiliki tenaga 340 hp.
BACA JUGA: Hyundai Fokus Kepada Masa Depan Dengan Konsistensi dan Keberlanjutan
Sementara ada kemungkinan menggunakan mesin yang lebih kecil yaitu 2.500 cc PHEV dengan tenaga 323 hp dengan torsi 486 Nm yang diklaim mampu berjalan hanya dengan motor listrik sejauh 62 km.
Masuk ke interior, karena CX-70 akan berkapasitas 5 orang, diperkirakan akan menjadi interior yang cukup mewah dibandingkan rivalnya yang lebih mahal.
Ada indikasi bahwa material mewah akan melengkapi interior CX-70, seperti kain tenun, nappa leather, dan juga panel kayu untuk menambah kemewahan kabin.
Untuk sistem infotainment, CX-70 diperkirakan menggunakan layar sebesar 12,3 inci, mirip seperti yang digunakan CX-60. Tentunya bisa dikontrol dari tengah dengan knob di konsol seperti Mazda biasanya. Tentunya sudah dilengkapi konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto.
Untuk urusan safety dan driver assistance, mengingat CX-70 merupakan SUV Flagship Mazda, tentunya ADAS akan menjadi standar. Sebut saja Smart Stop City Braking (SCBS), lane keeping assist, dan blind spot monitoring.
BACA SELANJUTNYA: Daihatsu Indonesia Diminta Klarifikasi Hasil Tes Keselamatan Oleh Kemendag