Jasa Raharja Ogah Beri Santunan ke 7 Pemotor Menabrak Truk

Dymas Okta
23 Aug 2023 15:33
Jasa Raharja Ogah Beri Santunan ke 7 Pemotor Menabrak Truk

CVT Indonesia – Kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta selatan pada Selasa (22/8/2023. Kecelakaan ini melibatkan 8 Motor dan 1 truk pengangkut batu bata.

Namun PT Jasa Raharja dengan tegas menolak memberikan santunan kepada 7 korban pemotor, lantaran 7 pemotor ini melawan arah dan berjalan bukan pada jalur yang seharusnya.

Keputusan mengenai santunan ini mengacu pada UU Nomor 34 Tahun 1964 jo PP Nomor 18/196c tentang Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan.

“Bahwa bagi pengemudi/pengendara yang mengalami kecelakaan dan merupakan penyebab terjadinya tabrakan dua atau lebih kendaraan bermotor, maka Jasa Raharja tidak menjamin” papar Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A Purwantono dalam keterangan resminya.

BACA JUGA: Wuling Air ev Lite Menjadi Bintang GIIAS 2023, Mobil Listrik Ini Hanya 180 Jutaan

Rivan juga menyampaikan ada kategori khusus korban kecelakaan lalu lintas selain melawan arah yang tidak berhak diberi santunan antara lain koeban kecelakaan tunggal dan menerobos palang pintu kereta api.

Maka dari itu Jasa Raharja menghimbau kepada seluruh masyarakat dan pengguna jalan untuk mentaati peraturan lalu lintas dan berkendara dengan tertib.

“Dengan demikian, diharapkan dapat menjaga keselamatan bersama dan mencegah terjadinya insiden serupa di masa mendatang.” tegas Rivan.

Disisi lain, Kakorlantas Polri, Irjen Pol Firman Shantyabudi menyampaikan bahwa kecelakaan lalu lintas di Lenteng Agung ini karena masyarakat yang tidak mematuhi aturan berlalu-lintas.

Firman berharap kejadian ini bisa menjadi pembelajaran bagi semua pengguna jalan untuk tertib dalam berlalu lintas.

“Ketidaktaatan pengendara roda dua terhadap aturan yang berlaku menjadi salah satu penyebab terjadinya kecelakaan. Tentunya hal ini sangat disayangkan dan bagi pengendara yang menyebabkan terjadinya laka tidak layak mendapatkan santunan,” tutup Firman.

BACA SELANJUTNYA: Mobil Hybrid Suzuki Menjadi Daya Tarik Tersendiri Pada GIIAS 2023

Cari Mobil Berdasarkan Merk

AION
Audi
BAIC
BMW
BYD
Chery
Citroën
DFSK
Daihatsu
Ford
Haval
Honda
Hyundai
KIA
Lexus
MG
Mazda
Mercedes Benz
Mini
Mitsubishi
NETA
Nissan
Peugeot
Porsche
Renault
Subaru
Suzuki
Tank
Toyota
Vinfast
Volkswagen
Volvo
Wuling

Cari Mobil Berdasarkan Bodi

City Car
Convertible
Coupe
Double Cabin
Green Car
Hatchback
MPV
Pick Up/Commercial Vehicle
SUV
Sedan
Sports Car
Station Wagon