Kawasaki Eliminator, Ninja Versi Cruiser Yang Harganya Setara Brio

Dymas Okta
1 Nov 2023 07:21
Kawasaki Eliminator, Ninja Versi Cruiser Yang Harganya Setara Brio

CVT Indonesia – New Kawasaki Eliminator hadir ke pasar tanah air setelah sebelumnya hadir pada Osaka Motor Show 2023 dan Bangkok International Motor Show (BIMS).

PT Kawasaki Motor Indonesia (KMS) meluncurkan Eliminator pada Kamis (26/10). Motor ini akan bersaing dengan Honda Rebel yang juga bermain di kelas Cruiser 500cc.

Kawasaki Eliminator memiliki kombinasi antara desain yang timeless dan teknologi yang modern dan memiliki daya tarik untuk para penggemar Street Cruiser.

“Kawasaki Motor Indonesia menghadirkan New Kawasaki Eliminator ke Tanah Air untuk dapat dinikmati para Street Cruiser Style Riders,” ujar Michael C Tanadhi, Head sales and promotion PT KMI

Kawasaki Eliminator menggunakan rangka All-New Trellis Frame yang terinspirasi dari ranga teralis Ninja 400. Material baja kualitas tinggi membuat motor ini memiliki jok yang rendah dan nyaman serta ukuran motor yang ramping dan ringan.

BACA JUGA: Suzuki Burgman 125 EX, Beli Sekarang Dikirim Februari 2024

Terdapat panel instrumen full LCD Digital yang menampilkan beberapa informasi umum seperti speedometer, tachometer, odometer, trip A, trip B, dan konsumsi BBM. Layar ini juga bisa tekoneksi dengan smartphone.

Lahir sebagai sebuah moge cruiser, Kawasaki Eliminator menggunakan velg dan ban ukuran berbeda. Di depan menggunakan 130/70-18 sementara dibelakang menggunakan 150/80-16.

Soal dapur pacu, Eliminator menggunakan mesin Parallel Twin berbasis Ninja yaitu mesin 451cc liquid cooled 4-stroke bertenaga 50 dk pada 10.000 RPM dan torsi 42,6 Nm di 7.500 Nm.

New Kawasaki Eliminator ditawarkan dalam 2 varian, yaitu Eliminator varian Standard yang dibanderol Rp165.900.000 dan varian SE dibanderol Rp169.900.000 On The Road Jakarta.

BACA SELANJUTNYA: Toyota Akan Ciptakan Mobil Listrik Yang Bisa Dicas Penuh Hanya 10 Menit

Cari Mobil Berdasarkan Merk

AION
Audi
BAIC
BMW
BYD
Chery
Citroën
DFSK
Daihatsu
Ford
Haval
Honda
Hyundai
KIA
Lexus
MG
Mazda
Mercedes Benz
Mini
Mitsubishi
NETA
Nissan
Peugeot
Porsche
Renault
Subaru
Suzuki
Tank
Toyota
Vinfast
Volkswagen
Volvo
Wuling

Cari Mobil Berdasarkan Bodi

City Car
Convertible
Coupe
Double Cabin
Green Car
Hatchback
MPV
Pick Up/Commercial Vehicle
SUV
Sedan
Sports Car
Station Wagon