CVT Indonesia – Chery Tiggo menuai hasil manis dari penjualan Chery Tiggo 7 Pro sepanjang 2023, dengan penjualan mencapai mencapai lebih dari 200.000 unit di seluruh dunia.
Vice President PT Chery Sales Indonesia (CSI), Harry Kamora mengatakan dengan penjualan sebanyak itu, ini menjadi bukti bahwa Tiggo 7 Pro diterima baik oleh penggunanya.
“Prestasi luar biasa Chery Tiggo 7 Pro mencerminkan dedikasi Chery dalam memberikan produk berkualitas tinggi dan mendengarkan kebutuhan konsumen di pasar otomotif global.” Papar Harry melalui siaran pers.
Chery Chery Tiggo 7 Pro mencatat pencapaian gemilang dengan memecahkan rekor penjualan tahunan dan secara konsisten dengan setidaknya terjual 10 ribu unit setiap bulannya.
BACA JUGA: Intip Spesifikasi Mazda CX-70! Meluncur 30 Januari 2024
Sementara di tanah air, Chery Tiggo 7 Pro juga mendapatkan prestasi yang cemerlang dengan menyabet beberapa penghargaan di Indonesia sebagai “Best SUV 5 Seater”.
Tiggo 7 Pro juga turut meraih beberapa penghargaan secara global, termasuk memimpin penjualan sub-pasar SUV di Qatar dan Rusia.
Keberhasilannya sebagai SUV Mid-size Seri nomor satu dan keselamatan bintang lima dari Australasian New Car Assessment Program (ANCAP) menunjukkan komitmen Chery terhadap standar tertinggi dalam hal keselamatan.
Sebagai informasi, pada Geneva International Motor Show (GIMS) pada Oktober 2023 silam, Chery meluncurkan Tiggo 7 Pro PHEV demi menjawab tuntutan pasar global untuk teknologi ramah lingkungan.
BACA SELANJUTNYA: MG Segera Umumkan Harga ZS EV dan 4 EV Rakitan Lokal