Long Weekend Maulid Nabi, Volume Arus Cipali Naik 40 Persen. Puncak Arus Balik Diprediksi Terjadi Hari Senin

Dymas Okta
16 Sep 2024 10:40
Long Weekend Maulid Nabi, Volume Arus Cipali Naik 40 Persen. Puncak Arus Balik Diprediksi Terjadi Hari Senin

CVT Indonesia – Libur panjang menjadi kesempatan untuk masyarakat kabur sejenak dari penatnya Ibu Kota. Selain kawasan Puncak Bogor dengan kemacetan Horornya, peningkatan arus kendaraan di Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) juga mengalami peningkatan.

Ardam Rafif Trisilo, Sustainability Management & Corporate Communications Departement Head Astra Tol Cipali mengatakan puncak arus long weekend telah terjadi pada Sabtu (14/9) dengan kenaikan volume lalu lintas hingga 40 persen dibandingkan Lalu Lintas Harian (LHR) normal.

“Puncak arus balik diprediksi terjadi hari ini, Senin 16 September 2024 dengan kenaikan hingga 50,7 persen dibandingkan dengan LHR Normal.” tambah Adam.

Ardam mengimbau pengguna jalan untuk lebih berhati-hati mengingat adanya kegiatan revitalisasi yang sedang berlangsung di beberapa titik seperti di KM 104 serta 166 arah Cirebon.

“Selain itu, adapula pekerjaan penambahan lajur ketiga di KM 87-110. Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan oleh pekerjaan tersebut,’’ tutur Ardam.

BACA JUGA: Libur Panjang, Puncak Bogor Macet Total Hingga Telan Korban Jiwa

Untuk mengantisipasi lonjakan arus balik, Astra Tol Cipali telah berkoordinasi dengan kepolisian guna mempersiapkan pengaturan arus lalu lintas situasional.

“Astra Tol Cipali telah berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk mempersiapkan pengaturan arus lalu lintas situasional agar perjalanan pengguna jalan tetap lancar,” tambahnya.

Dengan perkiraan peningkatan arus balik yang signifikan, Astra Tol Cipali mengimbau pengguna jalan untuk merencanakan perjalanan dengan baik dan selalu waspada agar terhindar dari kemacetan.

BACA SELANJUTNYA: Fortuner Sering Songong Di Jalan, Toyota Buka Suara

Cari Mobil Berdasarkan Merk

AION
Audi
BAIC
BMW
BYD
Chery
Citroën
DFSK
Daihatsu
Ford
Haval
Honda
Hyundai
KIA
Lexus
MG
Mazda
Mercedes Benz
Mini
Mitsubishi
NETA
Nissan
Peugeot
Porsche
Renault
Subaru
Suzuki
Tank
Toyota
Vinfast
Volkswagen
Volvo
Wuling

Cari Mobil Berdasarkan Bodi

City Car
Convertible
Coupe
Double Cabin
Green Car
Hatchback
MPV
Pick Up/Commercial Vehicle
SUV
Sedan
Sports Car
Station Wagon