Suzuki Grand Vitara Akan Segera CKD, Suzuki: “Kalau Demand TInggi”

Dymas Okta
6 Jun 2023 08:21
Suzuki Grand Vitara Akan Segera CKD, Suzuki: “Kalau Demand TInggi”

CVT Indonesia – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) baru saja membuka keran pengiriman Suzuki Grand VItara ke konsumen pada Sabtu (3/6). Ini merupakan seremonial batch pertama bagi konsumen yang telah melakukan pemesanan sejak bulan Februari.

Suzuki Grand Vitara pertama kali diperkenalkan ke publik tanah air pada saat gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 di Jakarta. Karena bermain di kelas yang saat ini sedang ramai, yaitu Compact Crossover, tak ayal Grand Vitara langsung menjadi bintangnya Suzuki.

“Kami sudah mengirimkan 500 unit ke dealer yang selanjutnya setelah ini secara bertahap akan dikirimkan ke konsumen.” ujar Donny Saputra, 4W Marketing Director SIS.

Menurutnya, penyerahan 26 unit Grand Vitara pada Sabtu silam adalah seremonial bagi pelanggan di sekitar Jabodetabek. Ini merupakan serah terima 26 unit dari 350 unit yang sudah indent sejak Februari.

Donny optimis bahwa Grand Vitara akan disukai oleh masyarakat dan akan dapat bersaing dengan kompetitor sekelasnya. Hal ini tersirat ketika Donny ditanya mengenai target penjualan Grand Vitara.

“Kita sebulan itu target 200 unit, nahh sepanjang 2023 kita targetkan terjual sebanyak 2000 unit.” tambah Donny.

Menurutnya juga Indonesia memiliki pasar yang mengikuti tren dunia, dimana pasar otomotif Indonesia adalah salah satu yang menjadi pusat dari perkembangan otomotif dunia.

Saat ini Suzuki Grand Vitara datang ke Indonesia dalam skema Completely Build Up (CBU) dari negeri Vrindapan India. Donny menyampaikan bahwa SIS tidak menutup kemungkinan untuk membuat mobil ini berskema Completely Knock Down (CKD).

“Kami membuka peluang untuk CKD Grand Vitara apabila demand sangat tinggi, kami tentunya berharap bisa melokalisasi produk ini.” tutup Donny.

Cari Mobil Berdasarkan Merk

AION
Audi
BAIC
BMW
BYD
Chery
Citroën
DFSK
Daihatsu
Ford
Haval
Honda
Hyundai
KIA
Lexus
MG
Mazda
Mercedes Benz
Mini
Mitsubishi
NETA
Nissan
Peugeot
Porsche
Renault
Subaru
Suzuki
Tank
Toyota
Vinfast
Volkswagen
Volvo
Wuling

Cari Mobil Berdasarkan Bodi

City Car
Convertible
Coupe
Double Cabin
Green Car
Hatchback
MPV
Pick Up/Commercial Vehicle
SUV
Sedan
Sports Car
Station Wagon