Tutup 2024, GIIAS Semarang Akan Segera DIgelar Menjadi Rangkaian Terakhir

Dymas Okta
2 Oct 2024 09:05
Tutup 2024, GIIAS Semarang Akan Segera DIgelar Menjadi Rangkaian Terakhir

CVT Indonesia – Rangkaian Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 akan mengakhiri seri 2024 di kota Semarang, Jawa Tengah. GIIAS Semarang akan berlangsung pada 23 – 27 Oktober 2024 di lokasi baru yakni Muladi Dome Universitas Diponegoro, Semarang.

Dalam upaya terus mendukung kemajuan industri otomotif nasional, GAIKINDO berupaya untuk menyediakan wadah yang efektif guna memperkuat serta mendorong perkembangan industri otomotif di setiap daerah penyelenggaraan GIIAS.

“Seluruh rangkaian GIIAS The Series bertujuan tidak hanya menjadi platform untuk menampilkan inovasi terbaru dari merek yang berpartisipasi, tetapi juga memberikan dorongan positif bagi pertumbuhan industri otomotif di kota penyelenggaraannya,” ungkap Kukuh Kumara, Sekretaris Umum Gaikindo.

Agus Riyadi, Chief Operating Officer Seven Event menyatakan GIIAS Semarang hadir di venue baru yang lebih besar dengan area mencapai 9.000 meter persegi.

BACA JUGA: BYD Recall Hampir Ratusan Ribu Mobil, Ada Apa?

“Tahun ini kami dapat mengakomodir antusiasme peserta, untuk membawa berbagai kendaraan dengan teknologi dan inovasi terbaru serta memberikan kenyamanan lebih bagi pengunjung saat menjelajahi area pameran,” ungkapnya.

Di GIIAS Semarang 2024, akan hadir 18 merek kendaraan bermotor mulai dari  BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, GAC Aion, Honda, KIA, Mazda, MG, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota, dan Wuling. Serta Kendaraan komersial yaitu Toyota Commercial, sementara kendaraan roda dua akan hadir Alva, Excotic, Pacific dan Polytron.

Selain itu, lebih dari 20 merek industri pendukung juga turut meramaikan GIIAS Semarang 2024 kali ini. Adanya kehadiran merek-merek baru pada GIIAS Semarang 2024 menambah semarak pameran dan memberikan experience bagi pengunjung.

Berbagai keseruan lain juga dihadirkan seperti Audio Contest bekerja sama dengan EMMA (European Mobile Media Association), serta community meet up. GIIAS Semarang 2024 juga mendapat dukungan dari Shell Helix yang hadir sebagai sponsor.

“GIIAS Semarang menjadi ajang otomotif yang tidak boleh dilewatkan oleh masyarakat di Jawa Tengah khususnya di Semarang,” tutup Agus.

BACA SELANJUTNYA: Isuzu Eksis 50 Tahun DI Indonesia, Ini Janji Mereka!

Cari Mobil Berdasarkan Merk

AION
Audi
BAIC
BMW
BYD
Chery
Citroën
DFSK
Daihatsu
Ford
Haval
Honda
Hyundai
KIA
Lexus
MG
Mazda
Mercedes Benz
Mini
Mitsubishi
NETA
Nissan
Peugeot
Porsche
Renault
Subaru
Suzuki
Tank
Toyota
Vinfast
Volkswagen
Volvo
Wuling

Cari Mobil Berdasarkan Bodi

City Car
Convertible
Coupe
Double Cabin
Green Car
Hatchback
MPV
Pick Up/Commercial Vehicle
SUV
Sedan
Sports Car
Station Wagon