CVT Indonesia – Di penghujung tahun 2023, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menghadirkan warna baru untuk Yamaha Mio M3 (4/12).
Melalui siaran resmi, Yamaha menyampaikan sebanyak 4 pilihan warna baru dengan kombinasi striping yang sesuai dengan konsumen berjiwa muda.
Antonius Widiantoro, Assistant General Manager Marketing-Public Relation YIMM mengatakan lahirnya baru ini selaras dengan tujuan menghadirkan kendaraan yang sesuai dengan keinginan konsumen.
“Kami hadirkan empat warna baru pada Yamaha Mio M3 yang mampu meningkatkan kepercayaan diri penggunanya untuk tampil beda di setiap momen,” ungkap Anton.
Untuk detailnya, striping grafis terbaru ini memiliki desain huruf “M” dan “125” yang dipertegas, tujuannya untuk semakin menunjukan bahwa Mio M3 memiliki kubikasi mesin yang lebih besar di kelasnya, yakni 125 cc.
BACA JUGA: Penantian 10 Tahun, Rockstar Rilis Trailer GTA 6! Car Culture Masih Jadi Selling Point
Pilihan warna baru di Yamaha Mio M3, seperti warna cyan yang dipadukan dengan silver yang menjadi tren warna saat ini. emudian ada Metallic Yellow dengan kombinasi kuning-biru untuk konsumen yang energik dan suka menjadi pusat perhatian.
Pilihan lainnya ada Metallic Black, punya perpaduan aksen modern dengan dengan nuansa menciptakan karakter kuat dan tangguh, terakhir adalah warna Metallic Red yang menghasilkan kesan sporty namun tetap elegan.
Yamaha Mio M3 masih mengusung mesin Blue Core 125 cc dengan konfigurasi SOHC 4-tak pendingin udara bertenaga 9,38 dk di 8.000 rpm dan torsi puncak 9,6 Nm di 5.500 rpm.
Untuk Fitur, Mio M3 dilengkapi dengan Smartlock System, multifunction key, dan eco indicator. Tidak ketinggalan juga Mio M3 dilengkapi garansi yang diperpanjang dari sebelumnya 1 tahun menjadi 5 tahun yang meliputi rangka, komponen FI & engine
Yamah Mio M3 dengan warna baru ini sudah dapat dibeli di seluruh jaringan dealer Yamaha Indonesia dengan harga Rp17.405.000 (OTR Jakarta).
BACA SELANJUTNYA: Ini Alasan Wajib Ke Mazda Power Drive, Catat Tanggalnya!